Gresik United Football Club

Gresik – Gresik United akhirnya melaunching skuad yang akan bermain di Liga 2 musim ini. Sebanyak 32 pemain diperkenalkan. Termasuk tiga pemain asing.

Dua pemain asing diperkenalkan langsung ke publik tadi malam di halaman Stadion Gelora Joko Samudro. Ada Renan da Silva dan Alamat Abdullayev. Satu pemain asing yakni Djordje Maksimovic yang masih berada di Serbia diperkenalkan melalui tayangan video.

Selain memperkenalkan 32 pemain beserta staf pelatih yang akan dipimpin oleh Stefan Keeltjes, launching team tadi malam juga memperkenalkan susunan manajemen yang baru. Ada CEO baru bernama Nila Yani Hardiyanti. Dia menggantikan Muhammad Allan.

Nila mengatakan dirinya bukan orang baru di manajemen Gresik United. Empat musim sudah dia berada di manajemen sebagai direktur keuangan. ”Saya mohon izin, kepada masyarakat dan Ultras Gresik agar bisa bersama-sama mengantarkan Gresik United menuju ke Liga 1,” tegasnya.

Nila juga menerangkan musim ini Laskar Joko Samudro mengusung tagline Spirit of United. Pemilihan tagline tersebut bukan tanpa sebab. ”Saya ingin menularkan semangat ini ke seluruh masyarakat dan Ultras Gresik. Mari bersama-sama mendukung Gresik United agar bisa promosi ke Liga 1,” katanya.

1 comments on “Spirit of United Menuju Liga 1

  1. Semoga mbak nila bisa membawa GRESIK UNITED KE LIGA 1 AMIN YA ALLAH
    dan SEMOGA MAS AMUNG & MBAK NILA SEGERA KE PELAMINAN🔥🔥🔥

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *