
GRESIK – Berat, tapi bukan berarti asa untuk bertahan di Liga 2 sudah hilang. Gresik United masih punya kesempatan untuk bertahan di Liga 2 dengan syarat harus menyapu bersih dua pertandingan sisa dengan kemenangan.
Khususnya besok sore saat menjamu Persewar Waropen di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik. Laskar Joko Samudro wajib mendapat tiga poin. Tiga poin harga mati.
”Pertandingan ini sangat penting. Meski peluang tipis, tetap akan kami perjuangkan.” jelas pelatih Gresik United Djadjang Nurdjaman. Dia menegaskan akan habis-habisan besok sore. Mengeluarkan seluruh daya dan upaya untuk menang.
Meskipun banyak kendala. Anak asuhnya masih dalam kondisi lelah karena jadwal pertandingan di Babak Play-off yang mepet. ”Tapi itu bukan alasan. Apapun, kami harus siap,” tegasnya.
Pemain Gresik United Joko Supriyanto juga sepakat dengan pelatihnya. Dia mengatakan sudah berkomitmen untuk menang di dua laga sisa. Termasuk besok sore. ”Kami berkomitmen seluruh pemain harus berjuang. Ini waktunya berjuang bersama-sama,” paparnya.