GRESIK – Komitmen PT Wilmar Nabati Indonesia (WNI) untuk membantu Gresik United di persepakbolaan Indonesia sangat luar biasa. WNI kembali menjadi sponsor Laskar Joko Samudro dalam mengarungi kompetisi Liga 2. Untuk keempat kalinya ikut mendukung Gresik United.
Business Unit Head PT Wilmar Nabati Indonesia (WNI) – Gresik, Ridwan Brandes Nainggolan menuturkan perusahaannya bagian dari ring satu masyarakat Gresik. WNI juga menjalankan operasional dan bisnisnya di Kota Pudak. Artinya, WNI merasa punya peran untuk ikut memajukan olahraga di Gresik, khususnya di bidang sepak bola. ”Klub Gresik United merupakan kebanggaan masyarakat Gresik dan idola anak muda serta penggemar sepak bola. Kerjasama ini bentuk komitmen kami manajemen Wilmar mendukung olahraga,” paparnya.
Ridwan menegaskan WNI akan terus berkomitmen mendukung Gresik United. Dia berharap kontribusi yang dilakukan WNI bisa berdampak positif bagi prestasi tim. ”Mudah-mudahan kontribusi kami bisa membantu dan memberi semangat Gresik United untuk prestasi yang lebih baik,” harapnya.
Sementara itu, Direktur Marketing Gresik United Thoriqi Fajrin berterima kasih atas dukungan PT Wilmar Nabati Indonesia kepada timnya. Apalagi, dukungan ini bukan kali pertama. ”PT Wilmar Nabati Indonesia sudah memberi dukungan kepada kami sejak di Liga 3 sampai sekarang, kurang lebih empat musim. Kami sangat mengapresiasi komitmen yang diberikan oleh PT Wilmar Nabati Indonesia,” paparnya.
Pria yang akrab disapa Kaji Ricky itu berharap masuknya WNI sebagai sponsorship bisa saling menguntungkan bagi kedua belah pihak. WNI yang akan ada di jersey dan berbagai kegiatan Gresik United di Liga 2, produk-produknya bisa meningkat penjualannya. ”Jadi tidak hanya kerja sama sponsorship saja, tapi Gresik United juga bisa membantu PT Wilmar Nabati Indonesia untuk meningkatkan penjualan produk-produknya,” ujarnya.