Gresik United Football Club

Gresik- Uji coba perdana skuad Gresik United (GU) dengan label safari training dibanjiri penonton. Ibarat magnet, masyarakat penasaran dengan tim yang berjuluk laskar ‘Joko Samudro’ itu. Meski digelar di Lapangan Kedung Kakap, Kecamatan Benjeng, Gresik. Penonton berduyun-duyun ingin melihat dari dekat tim kebanggaannya.

Selain beruji coba, skuad Gresik United juga melakukan perkenalan pemain di daerah Selatan Gresik. Dalam uji coba itu, tim asuhan pelatih kepala Khusaeri itu bermain dua kali. Pertama dengan Persekap Kedung Kakap dan Benjeng All Star.

Dalam dua kali uji coba itu, Gresik United menang 6-0. Keenam gol tersebut dicetak oleh Supaya, Divie, I Gusti Rustiawan, dan dua gol oleh Ghozy serta gol bunuh diri oleh kiper lawan.

Pelatih Gresik United Khusaeri menuturkan, pada uji coba kali ini dirinya menurunkan seluruh pemain kecuali empat pemain. Yakni, Rifaldo Lestaluhu mengalami cedera ringan. Kemudian Bayu Arfian karena sakit. Dua pemain lainnya Fajar dan Akbar absen karena memperkuat timnya di Porprov Jatim.

“Semua pemain yang diturunkan dalam kondisi bugar. Kecuali empat yang absen,” tuturnya, Sabtu (25/06/2022).

Uji coba perdana ini menjadi perhatian masyarakat. Mereka datang lebih awal karena ingin melihat dari dekat pemain baru yang direkrut. Kendati terik matahari cukup menyengat. Lapangan bola Kedung Kakap, Kecamatan Benjeng, Gresik, dipadati penonton.

Setelah uji coba ini, skuad Gresik United akan menggelar hal yang sama dalam waktu dekat. Hal ini dilakukan untuk menciptakan cemestry antar pemain sebelum terjun di kompetisi Liga 2.

Admin
Juli 20, 2022

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *